Sipenaku, Inovasi Perekaman Data Ternak Ruminansia Berbasis QR Kode
Tideng Pale - (Sipedet News) - Sipedet merupakan cikal bakal adanya Sipenaku (Sitem Perekaman Data ternak terpadu) yang telah dikembangkannya sejak tahun 2017. Sipenaku adalah merupakan perekaman data ternak, pemilik, inseminasi buatan, pengobatan dan data lain yang berkaitan dengan data ternak.
Pada Sipedet data-data ternak akan di input dan tersimpan dalam sistem, sehingga apabila petugas maupun peternak akan mengetahui data ternaknya secara cepat dan online cukup dengan scan eartag yang telah dipasang di ternaknya maka otomatis data-data umum, data pemilik, perkembangan ternak, data inseminasi buatan, data pengobatan hewan/ternak dan data lainnya dapat diketahui dari samartphone.
Para petugas dan peternak dapat dengan mudah menggunakan Sipenaku ini karena sudah bisa unduh di Playstore, dengan ketentuan didaftarkan dulu oleh admin agar dapat mengunduh aplikasinya secara gratis.
Menurut Ikhtaful Maskur, sebagai inovator dengan adanya sipenaku maka silsilah atau garis keturunan dapat diketahui/ jelas, dapat menjaga kualitas genetik ternak, dapat memudahkan transaksi jual-beli ternak dan indentifikasi pergerakan / perpindahan ternak serta memudahkan dalam penilaian dan mencari bibit ternak unggul.
Diharapkan ternak yang ada di Kabupaten Tana Tidung khususnya ternak ruminansia dapat dipasang eartag Sipenaku ini untuk memudahkan dalam identifikasi, imbuhnya. Admin.