Bimtek Pengelolaan Sapi PO
Tideng Pale - (Sipedet News) - Tanggal 06 Desember 2019 bertempat di Kelompok Tani Ngudi Mulyo Desa Kujau Kecamatan Betayau dilaksanakan Bimtek pengelolaan sapi PO pendistribusian dari Loka Penelitian Sapi Potong Grati. Bimtek tersebut dalam rangka menindaklanjuti terkait dengan perjanjian kerjasama pengelolaan, manajemen pemeliharaan yang harus mengikuti juknis dati Lolit beserta hak dan kwajiban poktan sebagai mitra dari Lolit.
Hadir dalam kesempatan sekaligus sebagai Narasumber Drs. Lukman Affandhy dan Dr. Aryogi yang didampingi oleh Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan Dinas Pertanian, Pangan dan Perikanan Kabupaten Tana Tidung, Ikhtaful Maskur, Kepala Seksi Perbibitan dan Produksi, Septo Wardhani dan PPL Pertanian sdr. Abdul Gapar.
Lukman Affandhy sebagai narasumber pertama menyampaikan bahwa terdapat hak dan kwajiban yang harus di penuhi oleh poktan yang menerima kerjasama ini antara lain perjanjian selama 5(lima) tahun poktan harus memelihara dengan baik sesuai dengan juknis dari Lolit(kandang komunal, pagar keliling dan bank pakan), melakukan laporan secara berkala tterhadap perkembangan sapi. Sementara menurut Aryogi tidak mudah mendapat kepercayaan sebagai mitra Lolit Sapi Potong sehingga harus benar-benar dipelihara dengan baik, seluruh anggota harus menandatangani berita acara serahterima yang diketahui ketua poktan, Kadis. Pertanian, Pangan dan Perikanan Kabupaten Tana Tidung dan Kepala Lolit Sapi Potong. Recording perkembangan harus ada buktinya, untuk memudahkan pengelolaan poktan segera membuat jadual piket anggota agar tidak mengganggu kegiatan anggota lainnya.
Menurut Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan Ikhtaful Maskur, suatu kelompok akan maju apabila seluruh anggota konsisten dan berkomitmen terhadap seluruh kesepakatan yang telah di buat dalam kelompok. Kesempatan dan kepercayaan ini jangan disia-siakan sehingga kedepan Poktan Ngudi Mulyo bisa menjadi Pokan penghasil bibit terutama bibit sapi PO di wilayah Kalimantan Utara dan sekitarnya, imbuh Ikhtaful. Admin.