Pengambilan Sampel Darah dan Serum

Pengambilan Sampel Darah dan Serum

Tideng Pale- (Sipedet News) - Tanggal 8 s/d 9 Oktober 2019 Dinas Pertanian, Pangan dan Perikanan Kabupaten Tana Tidung melakukan surveilans. Pengambilan sampel terdiri dari Sapi 20, ayam 10, babi 2, kambing 5, dan anjing 3 sampel yang merupakan pelaksanaan fungsi ke 5 yakni “Pengendalian penyakit hewan dan kesehatan masyarakat veteriner” melakukan surveilans secara rutin atau kontinyu untuk mengetahui status keamanan, kesehatan, keutuhan serta kehalalan pangan asal hewan yang layak dikonsumsi dan pengendalian penyakit hewan serta perlindungan terhadap pemberdayaan peternak dan usaha pengolahan hasil peternakan.

Ini merupakan kegiatan dari Laboratorium Kesmavet Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Kalimantan Utara yang kedua untuk tahun 2019. Pelaksanaan oleh Heri Suprayitno, S.Pt dibantu dan didampingi oleh petugas dari Kabupaten Tana Tidung dengan lokasi pengambilan di Desa Gunawan, Sebidai dan Sebawang.

Menurut Kepala Seksi Kesehatan Hewan, Kesmavet, Pengolahan dan Pemasaran, Aminah Made, S.Pt maksud diadakan surveilans adalah untuk :

  1. Mengawasi dan mencegah beredarnya produk hewan yang mengandung unsur bahaya yang dapat mengganggu keselamatan dan kesehatan manusia.
  2. Memproleh data hasil monitoring, surveilans dan pengujian untuk memetakan kejadian penyakit serta derajat pencemaran pada hewan dan produk hewan.
  3. Memberikan rekomendasi teknis kepada penentu/penetap kebijakan untuk ditindaklanjuti dengan melaksanakan pembinaan secara terus menerus dan berkelanjutan sehingga kesehatan ternak dan Pangan Asal Hewan dapat selalu di monitor
  4. Memperoleh data hasil non pangan asal hewan yang diproduksi peternak.

Sedangkan sasaran yang hendak dicapai adalah :

  1. Mewujudkan sumberdaya peternakan yang bebas penyakit.
  2. Terkendalianya penyakit hewan menular strategis.
  3. Menekan resiko masuk dan menyebarnya penyakit yang disebabkan oleh pangan asal hewan (food borne disease).
  4. Mendorong peningkatan ketersediaan pangan yang aman, sehat, utuh dan halal (ASUH)
  5. Menciptakan produk peternakan yang berkualitas

Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan, A.Ikhtaful Maskur M, mengharapkan keluaran dari kegiatan surveilans ini adalah Terujinya penyakit parasit gastrointestinal, Brucellosis, Jembrana pada hewan dan cemaran mikroba, formalin, borak, residu antibiotika, dan organoleptik pada pangan asal hewan serta kandungan kimia non pangan asal hewan. Hasil yang diharapkan memproleh hasil pemeriksaan, penyidikan dan pengujian yang tepat, cepat dan akurat sebagai bahan rekomendasi untuk melakukan pengawasan dan pembinaan pada kelompok ternak dan pelaku usaha pangan asal hewan.

Kegiatan pelayanan pemeriksaan dan pengujian yang dilakukan secara aktif dan pasif serta kegiatan teknis lainnya dapat berjalan dengan baik dan lancar. Harapan kami kedepan dapat dibangun Laboratorium di Kabupaten Tana Tidung beserta sarana dan prasarana serta dukungan dana yang cukup dalam pelaksanaan pemeriksaan dan pengujian, sehingga dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat (Public Service) dan hasil uji laboratorium dapat dengan cepat diketahui, imbuh Ikhtaful. Admin